Tips dan Trik Google Drive untuk Android

Google Drive ada di semua smartphone android. Ya, piranti lunak multiplatform yang bisa digunakan di hampir semua komputer pc, laptop dan telepon selular (ponsel) ini memang salah satu dari penyedia layanan cloud terbaik yang handal. Bahkan Google Drive belakangan ini menjadi lebih terkenal dengan adanya bocoran naskah soal dan kunci jawaban UN SMP 2015 yang disebarkan melalui Google Drive.
Tips dan Trik Google Drive untuk Android

Selain memang sudah melekat (sebagai bloatware / aplikasi default bawaan) dalam paket penjualan smartphone android, layanan penyimpanan awan Google ini juga merupakan aplikasi keren, canggih, paling berguna dan penting dalam kemajuan pesat penyimpanan di era internet. Ia mengatasi keterbatasan memori hp yang kecil dan juga aksestabilitas data dari semua perangkat. Tinggal upload file yang ingin di backup di awan, dan download atau bahkan edit langsung secara online ataupun offline ketika dibutuhkan.

Baca juga : Cloud Storage Gratis Terbaik Paling Cepat dan Terpopuler 2015

Untuk bisa lebih memaksimalkan penggunaan Google Drive untuk Android, berikut ini beberapa Tips dan Trik Google Drive yang WebKeren.Net ambil dari situs AndroidPit. Tujuannya jelas, yaitu untuk memudahkan penggunaan dan memaksimalkan semua fitur yang ada.

1.Tambahkan Gambar dari Kamera Langsung atau dari Galeri

Sekarang Sobat bisa menyisipkan gambar ke dalam dokumen Google Drive (Google Docs) langsung dari galeri atau dari kamera secara langsung.
Setelah sekian lama ditunggu akhirnya pada update terbaru Google Drive untuk android ditambahkan fitur untuk menambahkan gambar/foto ke dokumen Google Drive langsung dari galeri ponsel atau dari kamera secara langsung. Ini membuat sobat bisa lebih kreatif dengan hal-hal yang sedang dikerjakan di Google Drive.

Berikut adalah cara untuk melakukannya:

  1. Buka file dokumen atau slide yang tersimpan pada Google Drive, kemudian tekan sunting (gelembung biru di bagian kanan bawah).
  2. Tekan icon '+' di kanan atas, Gambar , kemudian pilih apakah ingin memasukkan gambar dari galeri foto atau dari kamera .
  3. Pilih foto yang di inginkan, atau shoot foto dengan kamera, dan itu akan langsung ditambahkan ke dokumen.


2. Simpan File Google Drive di Memori Smartphone

Fungsi Google Drive terutama adalah sebagai layanan penyimpanan awan, yang bermanfaat untuk mengurangi beban handphone dengan file yang disimpan secara lokal menggunakan penyimpanan internal hape. Namun ada beberapa file penting yang mungkin layak disimpan secara offline di perangkat sobat. Jika, misalnya, sobat ingin mengerjakan (edit ataupun membuka) dokumen tersebut ketika sedang offline ataupun kesulitan mendapatkan jaringan internet, dan kemudian melakukan sinkronisasi kembali secara online ketika sobat terhubung lagi dengan internet.

Baca Juga: Aplikasi Offline Android Terbaik

Untuk melakukannya:

  1. Di Google Drive, lama-tekan pada file yang ingin digunakan secara offline, kemudian tekan ikon pin yang muncul. Dokumen ini sekarang disimpan ke memori internal android. Ulangi untuk setiap file yang ingin disimpan pada memori internal.
  2. Untuk membukanya, tekan 'menu hamburger’ atau panel navigasi, lalu tekan pada nama file. Sementara untuk menghapus file dari memori internal, tekan agak lama pada file, lalu ketuk ikon pin.
  3. Simpan file Google Drive untuk digunakan secara offline dengan menekan file agak lama, kemudian tekan ikon pin.


3. Kirim dokumen drive melalui Gmail

Selain berbagi dokumen secara langsung dari Google Drive, Sobat juga dapat melakukannya dengan menggunakan aplikasi Gmail untuk Android. Cara untuk melakukannya adalah:

  1. Tulis pesan menggunakan aplikasi Gmail Android seperi biasa, untuk menyisipkan file google drive sebagai attachment, tekan ikon klip kertas di bagian kanan atas dan pilih insert from Drive. Pilih dokumen Google Drive yang ingin dikirim dan tekan tombol send.
  2. Sesaat setelah menekan tombol send, akan muncul jendela pop up opsi sharing, pada pilihan jendela sharing di Google Drive tersebut, sobat dapat memilih tingkat izin orang yang sobat kirim (mengedit atau melihat, dan apakah dokumen dapat dilihat untuk siapapun dengan link atau hanya penerima email ini).

4. Melacak aktivitas baru pada file Google Drive Anda

Kalau sobat terus-menerus mengedit dokumen Google Drive dan berkolaborasi dengan orang lain, sangat penting untuk dapat melihat dokumentasi tentang siapa yang telah membuat perubahan dan kapan. Untuk melacak aktivitas editing dokumen Google Drive, cukup tekan ikon menu di bagian kanan atas, kemudian pilih detail.

5. Otomatis Backup Foto ke Google Drive

Auto-backup foto sudah tersedia sejak lama di Google “Photos”, tapi sekarang dapat juga diakses dari Google Drive.
Sejak Maret 2015, jika sobat menggunakan fitur 'auto-backup' di Aplikasi Foto Google yang bernama “Photos”, itu juga membuat foto-foto tersebut bisa dilihat di Google Drive.

Caranya, arahkan ke aplikasi Foto Google (yang disebut 'Photos'), lalu pilih aktif jika sebelumnya auto-backup diatur ke off. Segera setelah auto-backup diaktifkan, smartphone sobat akan mulai melakukan sinkronisasi foto ke Google Drive.

Semua foto yang sobat ambil akan secara otomatis sync ke akun Google Drive, dan dapat dilihat pada perangkat yang telah diinstal Google Drive. Untuk melihatnya di Google Drive, tekan "icon hamburger untuk membuka panel menu di sebelah kiri Google Drive dan pilih / tekan Google Photos.

Sobat juga dapat melakukan pengaturan auto-backup dengan menekan tombol menu di bagian kanan atas Google Photos >> pilih Settings>> Auto-Backup kemudian akan dialihkan ke pengaturan backup.

Apakah sobat juga punya tips dan trik Google Drive untuk Android? Beritahu dengan menulisnya di komentar.

Baca Juga: Tips dan Trik Gmail untuk Android